Minggu, 18/02/2024 â Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 tingkat Kecamatan. Kegiatan dijadwalkan berlangsung selama beberapa hari mulai tanggal 18 s/d 22 mendatang yang dilaksanakan di dua tempat, yakni Aula Kantor Kecamatan Dusun Hilir dan Aula Kantor Balai Penyuluh Pertanian Kecamatan Dusun Hilir.
Rapat pleno ini dilaksanakan mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai, dihadiri oleh para personil pengamanan dari PPK Kecamatan Dusun Hilir yang dipimpin oleh Bapak Ibno Yakin, S. Pd selaku Ketua PPK. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Dusun Hilir, Kapolsek Dusun Hilir, Danramil 1012 â 08 Dusun Hilir, Panwaslu Kecamatan Dusun Hilir, serta Anggota PPS se Kecamatan Dusun Hilir.
Dalam rapat pleno ini, telah direkapitulasi penghitungan suara dari 1 (Satu) kelurahan dan 9 (Sembilan) desa dengan total 51 (Lima Puluh Satu) TPS.