Camat Dusun Hilir Hadiri Pembukaan Kegiatan Asistensi Penginputan Data LPPD oleh Setda Barsel

DUNHILBuntok (13/02/25) – Dalam rangka peningkatan kualitas data kinerja dan data dukung Penyelenggaraan Pemerintahan yang akurat dan akuntabel, Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Selatan menyelenggarakan kegiatan Asistensi Penginputan Data LPPD Kabupaten Barito Selatan Tahun 2024 Berbasis SILPPD oleh Direktorat Jenderal Otonomi Daerah Kemendagri RI yang akan dilaksanakan mulai tanggal 13 s/d 15 Februari 2025 di Aula Bapperida Kab. Barito Selatan.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman aparatur pemerintah dalam menjalankan tugas dan fungsi sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Camat Dusun Hilir Eko Hermansyah menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kegiatan asistensi ini sangat penting bagi kami sebagai aparatur di tingkat kecamatan untuk memahami lebih dalam kebijakan yang harus diterapkan. Dengan adanya asistensi ini, diharapkan pelayanan kepada masyarakat dapat lebih optimal dan sesuai dengan peraturan yang berlaku,” ujar Eko pada acara pembukaan Asistensi Penginputan LPPD Kab. Barito Selatan Tahun 2024 pada tanggal 13 Februari 2025 di Aula Bapperida Kab. Barito Selatan.

Selain sesi penyampaian materi, kegiatan ini juga diisi dengan diskusi interaktif yang memungkinkan peserta untuk berbagi pengalaman dan mencari solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi dalam penyelenggaraan pemerintahan.

Dengan adanya kegiatan asistensi ini, diharapkan setiap aparatur pemerintahan, dapat semakin profesional dalam menjalankan tugasnya. Pemerintah Kecamatan Dusun Hilir berkomitmen untuk menerapkan hasil asistensi ini guna meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat serta memperkuat transparansi dan akuntabilitas pemerintahan.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh kepala opd serta pejabat terkait di lingkungan pemerintahan daerah. Berbagai materi disampaikan dalam asistensi ini, termasuk optimalisasi tata kelola pemerintahan, peningkatan kualitas pelayanan publik, serta strategi dalam menghadapi berbagai tantangan.