KECAMATAN DUSUN HILIR – MENGKATIP – Kegiatan Pembagian Paket Sembako Dampak Banjir di Mengkatip Kecamatan Dusun Hilir yang diberikan secara gratis oleh Gubenur Prov. Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran melalui Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Prov. Kalimantan Tengah. Jum’at (05/04/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Barsel, Kepala Dinas PMD Kalteng, Kepala BPBPK Kalteng, Kapolsek Dusun Hilir, Danramil Dusun Hilir, Lurah Mengkatip, Perangkat Desa dan sebagian banyak warga dari Desa dan warga Mengkatip.
Camat Dusun Hilir Eko Hermansyah, S.STP.,M.M dalam sambutannya menyampaikan bahwa pada bulan Februari merupakan puncak dari banjir yang merendam rumah warga di seluruh desa di Kecamatan Dusun Hilir dan sampai saat ini ada beberapa masih mengalami banjir seperti Mahajandau dan Sungai Jaya (jalan desa masih terendam).
Dan baru-baru ini kita Kecamatan Dusun Hilir ada mendapatkan bantuan banjir dari Gubernur Kalimantan Tengah yang disalurkan oleh BPBPK Provinsi.
Eko Hermansyah, S.STP., M.M mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu warga Kecamatan Dusun Hilir dalam hal bantuan sembako ini. Terima kasih kepada Donatur, Relawan dan semua elemen masyarakat yang telah bergerak bersama dalam semangat gotong royong mengatasi dampak dari bencana banjir.
Gubernur Kalimantan Tengah yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Dinas PMD Kalteng H. Aryawan, S.IP., M.IP menyampaikan bahwa berdasarkan data yang ada masih ada halaman rumah maupun rumah yang masih terendam banjir. Kami di sini menyampaikan amanah dari Gubenur Kalteng untuk memberikan sembako gratis dampak banjir di Kab. Barito Selatan Kecamatan Dusun Hilir Mengkatip dalam rangka hari-hari besar keagamaan dan ini masih suasana ramadhan dan sebentar lagi kita akan sampai pada hari idul fitri. Tentunya saat ini harga sembako naik dan untuk meringankan beban masyarakat Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran memberikan kebijakan untuk membantu masyarakat. Paket sembako diberikan secara gratis dan Paket yang disampaikan untuk Kecamatan Dusun Hilir berjumlah 5.302 paket sembako. Ada 9 Desa dan 5 Dusun yang mendapatkan bantuan yang ada di Kecamatan Dusun Hilir terdiri dari Desa Batampang dan Dusun Simpang Telo, Desa Batilap, Desa Teluk Timbau dan Dusun Muara Puning, Desa Damparan, Desa Lehai dan Dusun Panungku, Desa Mangkatir, Desa Kalanis dan Dusun Kalanis Murung, Desa Mahajandau, Desa Sungai Jaya dan Dusun Bakota. Isi paket sembako terdiri dari beras 5 Kg, minyak goreng 1 liter, gula pasir 1 Kg, Sarde 1 kaleng, Kopi 1 bungkus dan kue kering 1 Kaleng dengan berat 650 Kg. Kemarin ada informasi bahwa Pemerintah Prov. Kalteng juga akan mengadakan pasar murah yang mana kami sempat menyalurkan mewakili Gubernur Kalteng dan sudah disalurkan di Kec. Dusun Utara, Kec. Dusun Selatan, Kec. Karau Kuala dan yang belum disalurkan adalah Kec. Dusun Hilir dan Kec. Rantau Kujang dan semoga beberapa hari ke depan kita bisa hadir di sini untuk menyelenggarakan pasar murah. Pasar murah yang disampaikan adalah beras 10 Kg dengan harga Rp. 20.000,-. Kalau dilihat dengan nominal beras 10 Kg sebenarnya dengan harga Rp. 150.000 – 155.000,- . Jadi, sisanya Pemerintah Provinsi yang mensubsidinya jadi masyarakat yang menebusnya dengan harga Rp. 20.000,- dan memang ada beberapa Kabupaten yang digratiskan dan kami menunggu informasi semoga gratis lagi. Karena Prov. Kalteng terus menyalurkan bantuan sosial baik itu melalui pasar murah maupun pembagian sembako secara gratis.
Baik Bapak/Ibu harapan kita ini bisa dimanfaatkan di suasana ramadhan dan sebentar lagi kita akan merayakan idul fitri dan Gubernur Kalteng berpesan untuk menyampaikan ucapan “Selamat Hari Raya Idul Fitri Mohon Maaf Lahir dan Batin”. Beliau memohon maaf kepada Bapak/Ibu beserta keluarga apabila ada hal–hal yang kurang berkenan dan mungkin ada kegiatan yang belum sempat dilaksanakan.
Pengambilan Paket Sembako di Aula Kantor Kecamatan Dusun Hilir